H.M. Juaini Taofik Resmi Pimpin KORPRI Lotim, Dorong ASN Jadi Garda Terdepan Pelayanan
RNN.com - Pemerintah Kabupaten Lombok Timur menggelar acara pengukuhan Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) untuk masa jabatan 2025–2030 di Pendopo Kantor Bupati. Prosesi ini menandai awal kepemimpinan H.M. Juaini Taofik sebagai Ketua KORPRI Kabupaten Lombok Timur yang baru,Rabu (14/05/2025)
Pelantikan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Bupati Lombok Timur Drs. H. Haerul Warisin, Ketua Dewan Pengurus KORPRI Provinsi NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, para kepala OPD, camat, dan jajaran struktural di lingkungan Pemkab Lotim.
Dalam sambutannya, H.M. Juaini Taofik menyatakan kesiapannya untuk membawa organisasi ini menjadi lebih responsif dan profesional. Ia menegaskan bahwa kepemimpinannya akan berorientasi pada peningkatan kualitas ASN melalui penguatan etika birokrasi, pemanfaatan teknologi digital, serta partisipasi aktif dalam menyukseskan program-program pembangunan daerah.
“Kami ingin menjadikan KORPRI sebagai rumah besar ASN yang tidak hanya disiplin, tetapi juga mampu menghadirkan pelayanan yang solutif dan cepat. Tugas kami bukan hanya administratif, melainkan juga strategis,” ujarnya di hadapan para hadirin.
Proses pengukuhan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara oleh Ketua KORPRI Provinsi NTB, Lalu Gita Ariadi, yang juga menyampaikan harapannya agar kepengurusan yang baru dapat menjawab tantangan birokrasi ke depan, termasuk kemiskinan, stunting, dan ketimpangan sosial.
“ASN hari ini harus jadi agen perubahan. Kehadiran KORPRI di tengah masyarakat bukan hanya simbol, tapi harus dirasakan manfaatnya. Mari jadikan jabatan sebagai amanah, bukan sekadar rutinitas,” pesannya.
Sementara itu, Bupati Haerul Warisin dalam sambutannya menekankan pentingnya loyalitas dan dedikasi dalam menjalankan roda pemerintahan. Ia mengingatkan bahwa ASN bukan hanya pelaksana anggaran, tapi juga ujung tombak perubahan di tengah masyarakat.
“ASN jangan hanya fokus pada haknya. Ada tanggung jawab besar yang melekat pada jabatan. Saya ingin seluruh elemen birokrasi kita solid, cepat bekerja, dan fokus pada hasil,” tegas Bupati.
Di bawah komando H.M. Juaini Taofik, jajaran pengurus KORPRI Lotim diisi oleh figur-figur yang memiliki rekam jejak di birokrasi daerah. Drs. Iswan Rahmadi dipercaya sebagai Wakil Ketua I, dan Salmun Rahman menjabat sebagai Wakil Ketua II.
Dengan semangat baru dan formasi pengurus yang lebih segar, KORPRI Kabupaten Lombok Timur diharapkan mampu menjadi kekuatan moral dan profesional bagi ASN dalam menghadapi berbagai dinamika dan tantangan pembangunan di era yang terus berubah.(red)